MAN Lumajang– Untuk mempererat silaturahim dan mengasah kemampuan dan keterampilan Pramuka, Dewan ambalan MAN Lumajang bersama dengan 7 Gugus Depan lain melakukan latihan gabungan (latgab) di bumi perkemahan lapangan Denok Kabupaten Lumajang dari tanggal 9 hingga 11 April 2018. Menurut Abdul Muizul Setiawan, kegiatan ini adalah kegiatan rutinan yang dilaksanakan setiap tahun. “Kali ini kegiatan dilaksanakan selama tiga hari, kita undang beberapa mitra gugus depan untuk latihan bersama” ungkapnya.

Latgab 3

Selain untuk mengasah kebersamaan, pada kegiatan latgab kali ini dilakukan pula upgrading materi antara lain, Pramuka Garuda oleh Kak Sumisto dari Kwarcab, Kader Tanggap Bencana dari BPBD, Malam Brawijaya oleh Kak Suseson dan Forum Penegak oleh Kak Rokhmad. Tidak seperti biasanya, pada latgab kali ini terdapat acara kuis rangking satu yang disponsori oleh salah satu provider.

Latgab 1

Kepala Madrasah yang hadir dalam penutupan kegiatan juga mengucapkan apresiasi yang setinggi-tingginya terutama kepada seluruh peserta latgab yang hadir dari jauh. Seperti diketahui, latgab kali ini juga diikuti oleh SMA Mataram dan Trisula dari Tempursari Lumajang. Selamat

Leave a Comment