MAN Lumajang- Salah satu kegiatan yang membuat MILAD semakin meriah adalah keterlibatan anak-anak organisasi baik OSIS, DA dan PMR dalam kegiatan bazar. Bazar yang dikelola oleh anak-anak organisasi itu menyediakan berbagai makanan ringan dan jajanan tradisional higienis.

Tidak hanya itu, bahkan tersedia juga pernak-pernik karya tangan terampil anak-anak PROTABUS.
Bazaar siswa ini tentu membuat mereka ingin menikmatinya. Pasalnya jajanan tradisional ini tidak pernah mereka jumpai di hari-hari formal saat KBM aktif. Untuk menjual jajanannya, anak-anak organisasi itu bahkan ke ruang-ruang guru dan ruang madrasah yang lain untuk dijual ke guru-guru.

Walhasil hampir seluruh jajanan yang dijualnya setiap hari habis. Penasaran? silahkan kunjungi MAN Lumajang dari tanggal 9-14 Pebruari 2015.

Leave a Comment